Jumat, 20 Januari 2012

Perawatan Payudara


1.    Pengertian Perawatan Payudara
Perawatan payudara merupakan suatu tindakan perawatan payudara yang dilaksanakan baik oleh pasien maupun dibantu oleh orang lain yang dilaksanakan mulai hari pertama atau kedua setelah melahirkan.

2.    Tujuan Perawatan Payudara
Perawatan payudara pasca persalinan mempunyai tujuan sebagai berikut :
a.    Untuk menjaga kebersihan payudara sehingga terhindar dari infeksi
b.    Untuk mengenyalkan puting susu supaya tidak mudah lecet
c.    Untuk menonjolkan puting susu
d.    Menjaga bentuk buah dada tetap bagus
e.    Untuk mencegah terjadinya penyumbatan
f.     Untuk memperbanyak produksi ASI
g.    Untuk mengetahui adanya kelainan

Persiapan untuk mencapai hasil yang baik yaitu:
a.      Pengurutan untuk dikerjakan secara teratur
Pengurutan atau masase dilakukan untuk memberikan rangsangan pada kelenjar air susu ibu untuk memproduksi ASI.
b.      Memperhatikan makanan dan minuman dengan menu seimbang
Makanan yang dikomsumsi ibu menyusui sangat berpengaruh terhadap produksi ASI. Apabila makanan yang ibu makan cukup akan gizi dan pola makan yang teratur maka produksi ASI akan berjalan lancar.
c.      Memperhatikan kebersihan sehari hari terutama kebersihan payudara
Bersihkan payudara. Cuci dengan air hangat setiap hari. Jangan memakai sabun atau bahan pembersih lainnya, karena bisa mengiritasi puting. Perlu juga mencuci tangan jika akan menyentuh payudara untuk mencegah infeksi serta mengeringkannya dengan tisue yang bersih atau handuk.
d.      Memperhatikan BH yang bersih dan bentuknya menyokong payudara
Bra dengan bahan katun adalah yang terbaik karena akan mencegah terjadinya kelembaban yang akan mengiritasi puting. Hindari bra dengan kawat pada bagian bawahnya karena bisa menekan saluran ASI dan menimbulkan penyumbatan.
e.      Istrahat yang cukup dan pikiran yang tenang
Untuk memproduksi ASI yang baik, maka kondisi kejiwaan dan pikiran harus tenang. Keadaan psikologis ibu yang tertekan, sedih, dan tegang akan menurunkan volume ASI.
f.       Menghindari rokok dan minuman yang beralkohol
Merokok akan menstimulasi pelepasan adrenalin yang akan menghambat pelepasan oksitosin. Alkohol dosis rendah dapat membuat ibu merasa rileks namun di sisi lain etanol dapat  menghambat produksi oksitosin.

3.    Langkah-Langkah Perawatan Payudara
a.    Persiapan Alat
1)    Baby oil atau minyak kelapa
2)    Kapas secukupnya
3)    Washlap  2 buah
4)    Handuk bersih  2 buah
5)    Bengkok
6)    2 baskom berisi air (hangat dan dingin)
7)    BH yang bersih dan terbuat dari katun yang menyokong payudara

b.    Persiapan Pertugas
Cuci tangan dengan sabun dibawah air mengalir dan keringkan dengan handuk.

c.    Persiapan Lingkungan
1)    Ruangan tindakan yang tertutup (bisa menggunakan sampiran)
2)    Ruangan dalam keadaan bersih, memiliki sirkulasi udara dan pencahayaan yang baik.
3)    Bila mungkin ruangan dilengkapi wastafel untuk cuci tangan.

d.    Persiapan Ibu
1)    Memberitahu tujuan dan proses tindakan
2)    Membuka baju
3)    Memasang handuk di bahu dan pangkuan ibu

e.    Pelaksanaan Perawatan Payudara
Langkah-langkah perawatan payudara yaitu:
1)    Puting susu dikompres dengan kapas minyak selama 3-4 menit, kemudian bersihkan dengan kapas minyak tadi.
2)    Pengenyalan yaitu puting susu dipegang dengan ibu jari dan jari telunjuk diputar kedalam 10 kali keluar 10 kali.
3)    Penonjolan puting susu yaitu :
·         Puting susu cukup ditarik sebanyak 20 kali
·         Dirangsang dengan menggunakan ujung washlap
4)    Pengurutan payudara:
·         Telapak tangan petugas diberi baby oil atau minyak kelapa kemudian diratakan
·         Tempatkan kedua telapak tangan diantara kedua payudara. Urutlah payudara dari tengah ke atas, ke samping lalu ke bawah sambil mengangkat kedua payudara dan lepaskan kedua payudara perlahan – lahan. Lakukan gerakan ini 20 kali.
·         Peganglah payudara kiri dengan tangan kiri lalu diurut dari pangkal ke puting susu dengan menggunakan sisi tangan masing-masing sebanyak 20 kali.
·         Telapak tangan kiri menyangga payudara kiri, lalu tangan kanan dikepalkan ( seperti menggenggam ). Lakukan penekanan pada payudara kiri dengan menggunakan posisi persendian dari kelima jari tangan yang mengepal. Lakukan bergantian masing-masing  20 kali.
·         Kompres kedua payudara dengan waslap hangat kemudian ganti dengan kompres washlap dingin. Kompres bergantian selama 5 kali berturut – turut.
·         Bersihkan payudara dengan handuk.
·         Kemudian pakailah BH (kutang) yang menyangga payudara.
·         Bantu ibu memakai baju.
·         Bereskan alat.
·         Cuci tangan dan keringkan.



DAFTAR PUSTAKA


1.     Sujiyatini, dkk. 2010. Asuhan Ibu Nifas Askeb III. Yogyakarta: Cyrillus Publisher
2.     Anggraeni, Yetti. 2010. Asuhan Kebidanan Masa Nifas. Yogyakarta: Pustaka Rihama
3.     Bahiyatun. 2010. Buku Ajar Asuhan Kebidanan Nifas Normal. EGC: Jakarta
4. Anonim. 2011. Cara Perawatan Payudara di Masa Saat Menyusui. www.payboxmee.blogspot.com  diunduh tanggal 22 Juni 2011
5.     Anonim. 2009. Upaya Memperbanyak ASI. www.lusa.web.id diunduh tanggal 22 Juni 2011
6.     Farrah Fawcett. 2010. Perawatan Payudara dan Solusi Permasalahan Ibu Menyusui. www.ygroupsblog.com diunduh tanggal 22 Juni 2011


Tidak ada komentar:

Posting Komentar